PKK Kota Madiun Studi Banding ke PKK Surabaya

SURABAYA – Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Kota Madiun Rika Eddy Supriyanto, bersama rombongan PKK Kota Madiun, melakukan studi banding ke PKK Kota Surabaya pada Senin (30/12). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi dan menggali inovasi program pemberdayaan masyarakat yang telah berhasil diterapkan di Kota Surabaya.

Selain berdiskusi mengenai program unggulan seperti Kampung Tangguh dan pengembangan UMKM, rombongan PKK Kota Madiun turut mengunjungi Toko PKK Kota Surabaya. Toko tersebut menjadi pusat pemasaran berbagai produk lokal hasil karya anggota PKK, termasuk kerajinan tangan dan produk olahan makanan. “Kami sangat terinspirasi dengan keberadaan Toko PKK ini, yang mampu memberdayakan dan meningkatkan ekonomi keluarga di tingkat lokal,” ujar Pj. Ketua TP PKK Kota Madiun.

Dirinya berharap hasil studi banding ini dapat diterapkan di Kota Madiun untuk mendukung program kerja PKK yang lebih inovatif. Dengan mempelajari praktik terbaik dari Kota Surabaya, PKK Kota Madiun optimis dapat memberikan kontribusi lebih besar dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (adl/uli)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *