Pasuruan- Puluhan ibu-ibu yang tergabung dalam Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Madiun pada Selasa (27/11) sowan ke Pasuruan, Jawa Timur. Dipimpin langsung oleh Ketua GOW Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi, rombongan mengunjungi berbagai destinasi menarik dan edukatif di kota yang terletak di sebelah tenggara Kota Surabaya itu. Tiga destinasi dikunjungi, yakni Bhakti Alam, Pabrik Bipang Jangkar dan tempat pembuatan sekaligus toko roti matahari (roti sisir).
Yuni Setyawati Maidi mengatakan, kunjungan GOW kali ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan mempererat jalinan kebersamaan antar anggota organisasi wanita di Kota Madiun. Dirinya menyebut, organisasi wanita memiliki peran yang besar sebagai mitra pemerintah untuk membantu pembangunan daerah, maka dari itu dibutuhkan sinergi yang apik antar anggota.
Dirinya berharap, giat ini menjadi sarana untuk membuat organisasi semakin solid dan memotivasi untuk lebih semangat dan aktif dalam menjalankan tugas-tugas organisasi.