Madiun – Peran aktif Konselor Sebaya dinilai cukup efektif yang dapat menekan tingkat kenakalan remaja di Kota Madiun saat ini. Oleh karena itu, dalam meningkatkan kapasitas dan kemampuan Konselor Sebaya, Dinas Kesehatan PP dan KB Kota Madiun menggelar pelatihan “Tentang Kita” bagi remaja, Kamis(2/11).
Kegiatan tersebut di ikuti oleh 50 remaja yang terdiri dari PIK-R kelurahan serta perwakilan sekolah tingkat SMP dan SMA se kota madiun.
Ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi selaku Bunda Genre Kota Madiun hadir untuk membuka acara tersebut.
Dalam sambutannya, istri orang nomer satu di Kota Madiun itu menyebut hadirnya konselor sebaya ini sudah berjalan dengan baik. Hal ini di buktikan dengan angka dispen untuk pernikahan dini yang rendah.
Selain itu, hadirnya konselor sebaya ini juga mampu menghindarkan anak remaja terjerumus ke kenakalan remaja seperti penyalahgunaan narkoba.
Dirinya juga berpesan kepada para konselor sebaya untuk pro aktif menyebarkan luaskan kegiatan yang positif dan produktif di masa muda. Serta menjauhi segala perilaku yang menyimpang dan merugikan.