Lokakarya Pokja PAUD, Bunda Baca Kota Madiun Beri Pesan Agar Pendidikan Karakter Selalu Diutamakan


Madiun – Dinas pendidikan Kota Madiun menggelar Lokakarya Pokja PAUD, Kamis (30/11). Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari program peningkatan mutu pendidikan tingkat PAUD beberapa waktu lalu.

Ketua TP PKK Kota Madiun Yuni Setyawati Maidi yang juga selaku bunda PAUD Kota Madiun hadir untuk membuka acara tersebut.


Dalam sambutannya, Yuni Maidi menyebut mutu pendidikan anak usia dini sangatlah penting. Sebab memory anak tersebut akan dibawa menjadi pribadi anak tersebut saat dewasa nanti.

Selain pendidikan formal, Pendidikan tentang norma dan karakter perlu diperhatikan. Karna seperti yang di ketahui di surat kabar banyaknya anak yang terlibat bullying di tanah air ini. Diharapkan anak-anak menjauhi perilaku yang tidak terpuji itu.

Selain itu, proses belajar saat ini tidak hanya berpangku ke Dinas Pendidikan. Karna perkembangan teknologi dan informasi juga diperlukan dinas lain yang ikut serta dalam pengawasan pendidikan PAUD ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *